About

Saturday, March 3, 2012

Malam Kesenian SMAK Ricci 1 2012, "Simfoni Cinta untuk Negeri"


SMAK RICCI 1 
Dengan Bangga Mempersembahkan
MALAM KESENIAN SMAK RICCI 1 
"Simfoni Cinta Untuk Negeri"

    Konsep Acara Malam Kesenian SMAK Ricci 1

No
Acara
Pengisi
1
Encor MC
MC
2
Band Opening
Band Singleseed
3
Choir Opening
SMP Ricci 1
4
MC Greeting
MC
5
Sambutan
Ketua yayasan, sekolah,
 dan panitia 
6
Tari Pagelaran
Kelompok tari kontemporer 
7
Puisi
?
8
Ansamble
Kelas XI.2
9
Fashion Show
Kelas XII
10
Drama
Kelas X.1
11
Ansamble 
Orkestra, Marcella dan Ayu 
12
Solo Piano
Irene 
13
Akustik (gitar + vokal)
Michael cs.
14
Hand Clapping
Kelas X.3
15
Solo Vokal
Yovita
16
Choir
SMA Ricci 1
17
Closing
MC
Bintang tamu : Glenn & Rhomedal


Acara
                       Band Opening
Band yang dipersembahkan khusus oleh alumni Ricci ini akan memainkan tiga buah lagu berjudul Bohemian Rhapsody, Spirit Carries on, Knicking on Heaven’s Door yang beraliran rock. Band dengan nama “Singleseed” ini , beranggotakan Clemens Kevin(gitaris), Charles Clinton(Vokalis), Briyan Eka Putra(bassist), Brinov Dwi Putra(drummer), dan Franklin wijaya (pianist).

Adapun, beberapa prestasi yang telah diraih band ini selama masa SMA nya di SMAK Ricci 1 yaitu Juara 1 lomba instrument (band tanpa vocal) di IPEKA Pluit, Juara 2 lomba band di Trisakti School of Management, termasuk 5 band besar Jakarta Barat (audisi LA Light 2011), pernah bermain di PRJ 2011, dan masih banyak lagi. So, saksikan penampilannya hanya di Malam Kesenian Ricci 2012 !


Ansamble lagu daerah
Lagu alusiau, cublak-cublak sueng, yamko rambe yamko mungkin sudah tak asing lagi di telinga kita. Dari SD sampai SMA mungkin kita sering menyanyikannya bersama. Tapi, pernahkah anda mendengarkan lagu tersebut diaransemen oleh berbagai macam alat musik petik, pukul, dll ? Mari kita saksikan penampilannya hanya di “Simfoni Cinta untuk Negeri” !

 Drama
Drama pendek dari kelas 10.1 ini mengisahkan tentang tanah air Indonesia yang direbut oleh Belanda. Drama ini menggambarkan keberanian rakyat Indonesia dalam melawan penjajahan Belanda, sebuah perjuangan antara hidup dan mati. Pertumpahan darah, percintaan, dan air mata pengorbanan akan mewarnai drama singkat ini. Bagaimanakah perjuangan para pahlawan kita ? Saksikan, hanya di Malam Kesenian Ricci 1 !


Ansamle, Marcella, Ayu, orkestra
Kolaborasi antara ansamble gitar Ricci, orchestra, dan  duo diva Marcella-Ayu (alumni SMAK Ricci 1) ini akan membawakan dua buah lagu, yaitu Aku Melangkah Pasti dan Surat dari Ibu. Adapun, lagu Surat dari Ibu diaransemen oleh Pak Sugiarto dalam rangka lomba musikalisasi puisi, dan mendapatkan juara dua dalam lomba tersebut. Mari kita saksikan penampilannya, hanya di Malam kesenian Ricci di MGK ! 

Solo Piano
Solo piano ini akan dimainkan oleh Irene, seorang alumni dari SMAK Ricci 1 yang selama ini sudah terkenal kemahirannya dalam memaikan tuts-tuts piano. Irene, yang dalam usia mudanya telah menjadi guru piano serta guru biola, akan memainkan lagu berjudul Winter Games, karya musisi dunia, David Foster. Lagu yang penuh semangat ini , mengingatkan kita akan semangat Indonesia yang mulai padam dimakan jaman . Dengan lagu ini, marilah kita bangkit bersama, mengobarkan semangat Indonesia ke seluruh dunia.

Akustik (gitar)
Akustik Gitar ini akan dimainkan oleh Michael Stefanus, siswa SMAK Ricci 1 yang duduk di kelas 11 jurusan IPA. Dalam kesempatan kali ini, Michael akan memainkan lagu Billy Jean yang dipopulerkan oleh Michael Jackson. Permainan yang akan Michael mainkan adalah akustik solo gitar, atau yang biasa disebut dengan Fingerstyle. Fingerstyle adalah jenis permainan gitar yang memainkan lagu pop, yang hanya menggunakan satu gitar, tetapi bisa terdengar banyak suara (suara bass, vocal). Ayo, kita saksikan aksinya di Malam Kesenian Ricci 2012 !

Akustik (gitar + vocal)
“Band Akustik” yang beranggotakan Michael Stefanus (gitar), Nikolaus Wilson (Vokal), Dea Calista (Vokal), Eduardus Adicipta (Cajon) akan memainkan lagu Thousand Years yang dipopulerkan Christina Perri. Lagu cinta yg hendak dilantunkan tidak hanya membawa arti guna menyampaikan cinta kepada pasangan, namun lagu cinta yang akan dibawakan pada Malam Kesenian Ricci 2012 ini dipersembahkan sepenuhnya bagi teman-teman sekalian, khususnya kepada negeri kita tercinta, negeri INDONESIA. Bahwa kami sebagai pemuda pemudi Indonesia, akan selalu mencintai tanah yang telah diperjuangkan oleh para pendahulu kita.

        Hand Clapping
Tepukan tangan yang biasa kita dengar, dikreasikan sedemikian rupa oleh siswa-siswi kelas 10.3 yang kemudian menjadikan seni tepukan tangan ini menjadi begitu indah. Hand Clapping yg akan dipersembahkan kelas 10.3 ini merupakan tarian campuran antara tarian handclap, saman dan sedikit tarian kecak yang kemudian dipadukan menjadi satu sebagai satu tarian baru, yang hanya dapat teman-teman saksikan dalam Malam Kesenian Ricci 2012 ini. 


Choir
Paduan suara SMAK Ricci 1 akan membawakan lagu For the Beauty, Ave Verum, Sing, dan Mars Ricci. Paduan suara yang dipimpin oleh Bpk Sugiarto dan Bpk Robertus Suparjo akan menampilkan kebersamaannya sebagai insan-insan Ricci, dan sebagai putra putri bangsa.

Keterangan


Social Media
                Follow Twitter kami di : @simfoniRICCI
                Like Fan Page kami di : Malam Kesenian SMAK Ricci 1

Hubungi kami
Untuk pemesanan tiket dan info lebih lanjut bisa menghubungi :
·         Natasya 277BE0F7 / 081808135023
·         Jessica 21DEAF77 / 085694638696

Michael Stefanus (XI.1) SMAK Ricci 1

0 comments:

Post a Comment