About

Friday, August 3, 2012

Donor Darah SMAK Ricci 1, Social Education.

Panitia Donor Darah SMAK Ricci 1

Donor Darah SMAK Ricci 1, Social Education.

Kamis, 2 Agustus 2012, PMR SMAK Ricci 1 bekerja sama dengan PMI dan OSIS PPSK 48 mengadakan kegiatan donor darah di Gedung SMAK Ricci 1 lantai 5. 

Donor Darah

Seperti teman-teman ketahui, pada Kamis, 2 Agustus 2012 PMR SMAK Ricci 1 bersama OSIS PPSK 48, dan PMI mengadakan kegiatan donor darah. Kegiatan sosial donor darah ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahun pada bulan puasa. Kenapa pada bulan puasa ? Karena pada bulan puasa, banyak dari teman-teman muslim kita tidak dapat (tidak diperbolehkan) mendonorkan darahnya. Oleh karena itu, kami mengambil inisiatif untuk mengadakan acara sosial berupa donor darah ini.

Kegiatan donor darah ini sendiri dimotori oleh PMR SMAK Ricci 1, bersama dengan pembinanya Ibu Lita Llituina. Di SMAK Ricci 1, para anggota PMR selain diajarkan PPPK, mereka juga dilatih untuk memiliki jiwa sosial yang tinggi. Dari kegiatan donor darah ini, kami berhasil mengumpulkan 75 kantong darah. Bahkan, ada beberapa orang lagi yang ingin mendonorkan darahnya tidak kebagian "kantong" dan "jarum suntik".

Untuk proses donor darah pun telah diatur dengan profesional. Sebelum donor, para peserta diharuskan memeriksakan kesehatannya. Mulai dari mendata berat badan, tes golongan darah, sampai melakukan pemeriksaan kesehatan. Pemeriksaan pun dilakukan dengan sangat cepat dan profesional oleh seorang dokter dari PMI.

Setelah lolos pemeriksaan kesehatan, barulah peserta diperbolehkan mendonorkan darahnya. Nah, agar tidak lemas, kami telah menyediakan Popmie dan susu yang diberikan secara gratis bagi para peserta donor. Selain itu, ada juga souvenir berupa gelas "I've donated my blood. How about you ?" sebagai tanda terima kasih dari kami.






Campaign Donor Darah "We Care, We Share" & "Selamatkan jiwa, sehatkan raga"

Pada saat yang bersamaan, kami juga mengumpulkan tanda tangan teman-teman pendonor sebagai tanda bahwa kami bersama-sama mendukung kegiatan sosial donor darah. Dengan ini, kami mengajak teman-teman sekalian untuk jangan takut mendonorkan darah kalian. Janganlah takut untuk berbagi. Janganlah takut pada "jarum" ketika kalian bisa membantu, bahkan menyelamatkan nyawa orang lain. Pertolongan tidak selalu ada saat kita membutuhkannya. Jadi, apa salahnya jika kita berbagi walaupun saat tidak diperlukan ? :)



Kami juga ingin berterima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan donor darah ini. Terima kasih kepada Ibu Lita bersama PMR SMAK Ricci 1 yang telah menjadi motor penggerak acara donor darah ini. Terima kasih kepada PMI yang telah membantu proses donor darah ini. Terima kasih kepada PPSK 48 yang telah membantu promosi kegiatan donor darah dan dokumentasi. Terima kasih juga kepada      , , yang telah membantu promosi kegiatan donor darah SMAK Ricci 1 lewat tweet nya. :)

Last but not least, terima kasih kepada kepada para peserta donor darah yang telah meluangkan waktunya untuk melakukan kegiatan sosial. Wait for us next year ! :)


*Foto-foto lainnya bisa dilihat di Facebook kami, "Matteo Ricci

Foto oleh : Michael Stefanus
Ditulis oleh : Michael Stefanus

0 comments:

Post a Comment